Minggu, 13 September 2015

Pengertian OLAP (OnLine Analytical Processing) dan OLTP (Online Transaction Processing Systems)

MADE BAGUS WINANDA RADITYATAMA / 1304505116
JURUSAN TEKNOLOGI INFORMASI / FAKULTAS TEKNIK /
UNIVERSITAS UDAYANA
DATA WAREHOUSE
DOSEN : I PUTU AGUS EKA PRATAMA, S.T., M.T.


Pengertian OLAP (OnLine Analytical Processing)

Pengertian OLAP Suatu jenis prangkat lunak yang melakukan pemrosesan untuk menganalisa data bervolume besar dari berbagai perspektif (multidimensi). OLAP seringkali disebut analisis data multidimensi yang berfungsi sebagai data analasis (select). Data multidimensi adalah data yang dapat dimodelkan sebagai atribut dimensi dan atribut ukuran. Contoh atribut dimensi adalah nama barang dan warna barang, sedangkan contoh atribut ukuran adalah jumlah barang. OLAP juga adalah sebuah pendekatan secara cepat menyediakan jawaban-jawaban terhadap kueri analitik yang multidimensi di dalam alam. OLAP adalah bagian dari kategori yang lebih global dari pemikiran bisnis, yang juga merangkum hubungan antara pelaporan dan penggalian data. Aplikasi khusus dari OLAP adalah pelaporan bisnis untuk penjualan, pemasaran, manajemen pelaporan, manajemen proses bisnis (MPB), penganggaran dan peramalan, laporan keuangan dan bidang-bidang yang serupa.
Berikut adalah pendapat para ahli tentang OLAP.

1. Menurut Turban, Sharda, Delen, dan King (2011:77) struktur operasional utama dalam OLAP didasarkan pada konsep yang disebut kubus (cube). Kubus (cube) didalam OLAP adalah struktur data multidimensional (actual atau virtual) yang memungkinkan analisis data yang cepat. Juga dapat didefinisikan sebagai kemampuan dari memanipulasi dan menganalisis data secara efisien dari berbagai perspektif. Susunan data ke dalam kubus bertujuan untuk mengatasi keterbatasan databaserelational. Database relational tidak cocok untuk analisis yang cepat dan dekat dari sejumlah besar data. Sebaliknya, mereka lebih cocok untuk memanipulasi record (menambahkan, menghapus, dan memperbarui data) yang mewakili serangkaian transaksi.

2. Menurut Scheps (2008:68) Online Analytical Processing adalah sebuah konsep data multidimensional dengan konsep mentualisasi data transaksional perusahaan. Bukan hanya mengagregasi data, OLAP memberikan kemampuan pada sistem BI untuk melihat data dengan cara baru.


3. Menurut Scheps (2008:77), Sistem OLAP mempunyai dua kategori, yaitu:
1) OLAP Cube
Di lingkungan OLAP, cube adalah penyimpan data terspesialisasi dirancang secara spesifik untuk menangani data ringkasan multidimensional (multidimentional summary data). Data cube disimpan dicell dan strukturnya seperti 3D spreadsheet.
2) OLAP Access Tools
Lingkungan client yang memungkinkan pengguna untuk memanipulasi data cube dan akhirnya menghasilkanBusiness Intelligence yang berarti dari berbagai sudut pandang dan dapat lebih dari satu sudut pandang.


Pengertian OLTP (Online Transaction Processing Systems)

OLTP (On-line Transaction Processing) memiliki karakteristik dengan jumlah data yang besar namun transaksi yang dilakukan cukup sederhana seperti insert,update, dan delete. Hal utama yang menjadi perhatian dari sistem yang dilakukan OLTP adalah melakukan query secara cepat, data mudah untuk diperbaiki dan dapat diakses melalui komputer yang terhubung dalam jaringan. OLTP berorientasi pada proses yang memproses suatu transaksi secara langsung melalui komputer yang terhubung dalam jaringan. Seperti misalanya kasir pada sebuah super market yang menggunakan mesin dalam proses transaksinya. OLTP mempunyai karakteristik beberapa user dapat creating, updating, retrieving untuk setiap record data, lagi pula OLTP sangat optimal untuk updating data.
Berikut adalah pendapat para ahli tentang OLTP.
Menurut Stair dan Reynolds (2010), OLTP adalah suatu bentuk pengolahan data dimana setiap transaksi diproses dengan segera, tanpa penundaan mengumpulkan transaksi ke dalam batch. Memiliki karakteristik dengan jumlah data yang besar namun transaksi yang dilakukan cukup sederhana seperti insert, update,dan delete. Hal utama yang menjadi perhatian dari sistem yang dilakukan OLTP adalah melakukan query secara cepat dan mudah untuk diperbaiki dan dapat diakses.

Daftar Pustaka

https://id.wikipedia.org/wiki/Online_analytical_processing
http://tehnikinformatia.blogspot.co.id/2013/07/perbedaan-olap-dan-oltp.html
http://datawarehouse12.blogspot.co.id/2014/12/data-warehouse-oltp-dan-olap-fact-dan.html
https://adiwira058.wordpress.com/2008/12/09/perbedaan-oltp-dengan-olap/